INTRODUCTION
Menyusul keberhasilan V9, Vivo telah meningkatkan pengembangan AI untuk menjawab permintaan konsumen akan fitur fotografi yang lebih kuat yang bisa beradaptasi dengan skenario apapun, Vivo telah meluncurkan Vivo V11 baru ke pasar. Tidak hanya dilengkapi dengan kamera AI ( Artificial Intelligence ) yang membantu pengguna menangkap momen gambar sempurna dalam skenario apapun, tetapi juga dengan prosesor AI yang hemat energi dan baterai sebesar 3315 mAh, Teknologi Fast-Chargingnya segera mengisi kembali dengan cepat setiap kali baterai Anda hampir habis. Vivo V11 Pro ini menjadi ponsel pertama di Indonesia dengan teknologi sensor sidik jari di bagian layarnya. Dengan sensor sidik jari optik yang disematkan dibawah layar, teknologi Screen Touch ID pada V11 Pro dapat mengidentifikasi sidik jari Anda secara akurat. Sensor sidik jari yang tidak terlihat membuat desain lebih elegan dan mulus.
DESAIN
V11 milik Vivo ini menghadirkan terobosan desain utama, dengan Tampilan baru yang futuristik Halo FullView Display, pada bagian belakang bodi terdapat lengkungan 3D yang indah dan perpaduan warna yang tidak biasa yang memberikan kesan stylish, berkualitas dan berkelas. Berikut ini spesifikasi lengkap Vivo V11 :
Rilis | September 2018 |
Platform | |
Chipset | Qualcomm SDM660 Snapdragon 660 (14 nm) |
CPU | Octa-core (4x2.2 Ghz Kyro 260 & 4x1.8 Ghz Kyro 260) |
GPU | Andreno 512 |
RAM | 6 GB |
Storage | 64/128 GB (microSD, up to 256 GB) |
OS | Android 8.1 (Oreo); Funtouch 4.5 |
Bodi | |
Dimensi | 157.91 mm x 75.8 mm x 7.9 mm (6.22 x 2.95 x 0.31) |
Layar | Super AMOLED capacitive touchscreen 6.41 inchi |
Baterai | Non-Removable Li-po 3400 mAh battery, Fast charging 18W |
Berat | 156 gram |
Kamera | |
Depan | 25 MP |
Utama | 12 MP + 5 MP |
Fitur | Wi-Fi , Hotspot/Tethering , GPS , Bluetooth , Infrared, Flash , Face Unlock , Fingerprint Scanner , Dual Cameras , 3.5 Headphone Jack |
Video | 1080p 30fps |
Konektivitas | |
SIM | Dual SIM (Nano-SIM , Dual Standby) |
Jaringan | GSM/HSPA/LTE |
Dukungan | 4G LTE |
WLAN | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Wi-Fi Direct, hotspot |
Bluetooth | 5.0 , A2DP , LE , EDR |
GPS | Yes, with A-GPS , GLONASS , BDS |
Port | jack audio 3.5 mm |
USB | microUSB 2.0 , USB On-The-Go |
Lainnya | |
Radio | FM radio |
Sensor | Fingerprint (under display), accelerometer , proximity , compass |
KELEBIHAN VIVO V11
Beberapa kelebihan Vivo V11 Pro ini adalah desain yang stylish dan elegan , fitur sensor fingerprint scanner di bawah layar yang sangat inovatif, layar Super AMOLED yang tinggi dan besar, tampilan warna yang kaya dan memiliki kontras yang baik. Kinerjanya serba solid didukung oleh Snapdragon 660 AIE dan 6 GB RAM yang efisien, lancar di seluruh aspek. Sepasang kamera belakang menghasilkan gambar yang sangat baik terutama di kondisi terang.KEKURANGAN VIVO V11
Adapaun sedikit kekurangannya, yaitu fitur sensor sidik jari yang sedikit kurang memuaskan, karena kecepatan dan akurasi pindaiannya yang terbilang agak lambat atau kurang optimal, Serta hasil kamera depan di kondisi minim cahaya kurang mendetail.Demikian Review Spesifikasi Vivo V11 Pro sebagai bahan referensi dalam memilih handphone baru yang berkualitas. Semoga bermanfaat.